Adanya situs donasi online semakin memberi kemudahan bagi banyak orang yang ingin berdonasi kepada orang lain yang membutuhkan. Misalnya dengan ikut donasi di UNICEF Indonesia. Anda tak perlu menghabiskan banyak tenaga dan susah-susah datang ke kantor lembaga galang dana UNICEF, lewat online saja bisa. Namun, terkait dengan hal itu, tentu ada sejumlah poin penting yang wajib anda pahami. Inilah cara bijak berdonasi online di UNICEF.
Sudah Mengenal Lembaga yang Galang Dana
Anda setidaknya harus mempelajari profil lembaga penggalangan dana terlebih dahulu jika belum pernah ikut donasi. UNICEF adalah lembaga yang tentunya dapat anda percaya. Mereka secara berkala telah membuat program-program kampanye yang bisa dipilih sesuai budget serta tujuan yang ingin diraih.
Kemudahan Akses Info Donasi
Jika anda ikut program donasi UNICEF baik itu donasi sekali atau ikut pendekar anak UNICEF, tentu takkan kesulitan untuk akses segala info yang anda perlukan. Semua telah tersedia di situs web resmi UNICEF, termasuk juga FAQ, kontak, dan lain-lain.
Anda dapat mudah cari topik donasi apapun yang ingin diketahui. Info cara berdonasinya juga tersedia, tak perlu khawatir jika anda masih bingung tentang bagaimana cara menjadi pendekar anak UNICEF.
Tersedianya Kanal Info dari Lembaganya
Periksa juga berbagai kanal-kanal info yang disediakan. Dengan begitu, anda jadi tahu update-update yang lembaga tersebut tampilkan serta terkait perkembangan donasi yang diselenggarakannya.
Kroscek Terus Program Donasi
Kapanpun anda berdonasi online di UNICEF, entah itu donasi sekali atau jadi pendekar anak UNICEF, anda harus sering-sering kroscek tentang program donasinya. Lakukanlah follow up hingga semua dana berhasil disalurkan dengan baik ke penerima.
Tanpa melalui langkah ini, anda tak dapat benar-benar mengetahui apakah bantuan tersebut sudah sampai di penerima yang membutuhkan. Apabila ada kecurangan, anda bisa ambil tindakan cepat.
Tetaplah berhati-hati dalam bertransaksi dan selalu pastikan alamat pembayarannya resmi dari UNICEF. Jadi, itu dia artikel tentang langkah bijak dalam berdonasi online di UNICEF, misalnya saat anda melakukan donasi kesehatan di UNICEF.